I'm finally waking up, a twist in my story
It's time I open up, and let your love right through me.
That's what you get
When you see your life in someone else's eyes

Akhirnya, tamat juga Romance of Three Kingdom XI

Huahhh, setelah memainkan game ini untuk entah berapa lama, akhirnya tamat juga. Nah disini gw mau nyeritain perjalanan gw maen game ini. Ready dan siap-siap gak ngerti, terutama buat yang tidak pernah memainkan game ini sama sekali.

Awal game gw milih Sun Jian sebagai souvoreign gw, dan hanya memiliki satu buah kota, yaitu Xia Pi. Pada awal-awal game, kondisinya semua kerajaan sedang bersatu untuk meruntuhkan pemberontakan The Yellow Turban (Kelompok Sanggul Kuning). Beberapa raja yang bersatu antara lain, Sun Jian (gw), Dong Zhou, He Jin (didukung sama emperor of China), Ding yuan, Liu Bei, sama beberapa raja di China bagian atas (lupa nama rajanya). So, karena perang dengan Yellow Turban, jadi kota-kota yang gw serang dan gw rebut adalah kota milik mereka, seperti Pu Yang, Xiao Pi, Chen Liu, Ye, dan Ping yuan.

Akhirnya Yellow Turban terpaksa mundur, akibat kekalahan telak diserang banyak kerajaan. Hal ini juga berakibat kematian pemimpinnya, kemudian digantikan oleh anaknya (which is i also forget his name). Setelah merasa kekuatan Yellow Turban sudah tidak besar lagi, gw bermaksud menguasai China bagian atas. Setelah mengumpulkan banyak officer dan tentara, dan berhasil merekrut Guo Jia (salah satu ahli perang dan penasihat terbaik), gw melangsungkan perang besar. Raja yang pertama gw serang adalah Liu Bei, hal ini karena kota mereka memegang Pintu masuk daerah China atas, dan mereka termasuk lawan yang tangguh, karena memiliki Guan Yu dan Zhang Liao sebagai jenderalnya. Akhirnya Liu Bei berhasil dikalahkan, sejumlah jenderalnya bergabung dengan gw. Setelah itu beberapa negara bagian atas ditaklukan, termasuk Ding Yuan, yang kemudian bersama Lu Bu bergabung dengan tentara gw.

Tahap penyerangan kedua adalah negara bagian tengah, yang dikuasai oleh He Jin. sasaran pertama adalah Lou Yang, yang merupakan pusat pemerintahan China, karena kota kediaman Emperor. Setelah Louyang berhasil dikuasai, Pasukan He Jin terpaksa terpukul mundur, kemudian lanjut menyerang Dong Zhou di bagian kanan China. Perang bersama He jin dan Dong Zhou sekaligus ini benar-benar alot. Hal ini karena gw diserang dan menyerang dua negara sekaligus. Akhirnya He Jin berhasil dikalahkan, dan meninggal dalam peperangan, jenderal terkenalnya Cao Cao bergabung dengan pasukan gw.

Tahap terakhir adalah mengalahkan Dong Zhou, yang merupakan ruler terakhir. Setelah berhasil memukul mundur Dong Zhou hingga pasukannya kabur ke China bagian bawah. Akhirnya gw memutuskan untuk melakukan Final Attack. Dibantu dengan semua jenderal-jenderal pilihan yang paling hebat. Akhirnya gw berhasil mengalahkan Dong Zhou, dan dinobatkan sebagai emperor Xia, setelah menggulingkan emperor sebelumnya.

wew, kalau diceritain bentar jg ya, padahal maennya lama.

3 komentar:

themahdavinovel mengatakan...

*Selamat Bro, dah tamat ya

*Salam kenal

*Saya mengundang anda tuk membaca Novel saya yg berjudul HEXVERSTOONE,harap di follow sekalian ya, mohon dukungannya

*Salam hormat

blue_viper mengatakan...

bro bisa tau dimana bisa down load gamenya yg versi bhs ingris nya ? yg gw dpt bhs mandarin soalnya...
thx for ur help.

lola mengatakan...

waow cool..

Mengenai Saya

Foto saya
not a person you would like to know

friend